Skip to main content
IMM

Demo 2 Tahun Tragedi Sedarah di Polda Sultra Berakhir Ricuh, Ketua IMM Sultra Ditangkap

HALUANRAKYAT.com, KENDARI - Aksi demonstrasi mahasiswa memperingati dua tahun tragedi September Berdarah (Sedarah) di Mapolda Sultra, Senin (27/9/2021) siang berakhir ricuh. 

Massa yang berasal dari berbagai kampus di Kota Kendari ini terlibat kericuhan dengan aparat kepolisian yang mengamankan demo. 

Mereka melempari barikade kepolisian dengan batu dan kayu. Tindakan massa itu kemudian dibalas oleh polisi dengan tembakan gas air mata. 

Satu orang mahasiswa diamankan oleh pihak kepolisian. Ia kemudian digiring masuk ke dalam Mapolda Sultra. 

Informasi yang dihimpun media ini, mahasiswa yang ditangkap itu adalah Ketua Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Sultra, Marsono.

Hingga petang ini, masih terjadi konsentrasi massa di sekitar simpang empat Mapolda Sultra. 

Aparat kepolisian juga masih berjaga dan bersiaga dengan membentuk barikade.

Add new comment

Plain text

  • No HTML tags allowed.
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.