HALUANRAKYAT.com, KENDARI -- Berkah di bulan suci Ramadhan, Alumni angkatan SMPN 1 Ranomeeto melakukan berbagi takjil kepada warga yang melintas di Jalan batas kota antara Ranomeeto dan Kota Kendari.
Dalam kegiatan tersebut, turut serta angkatan 91 SMPN 1 Ranomeeto, Kabupaten Konawe Selatan.
Dipimpin langsung oleh Ketua Angkatan 91 SMPN 1 Ranomeeto, Sakir menyampaikan, melalui kegiatan yang digagas bersama teman-teman angkatannya, bisa memberikan manfaat bagi masyarakat Kota Kendari ataupun yang melintasi.
"Dengan berharap keberkahan dan memanfaatkan bulan suci ini, angakatan 91 SMPN 1 Ranomeeto Semakin solid dan kompak dalam menjalankan misi-misi sosial kedepannya,” katanya kepada media, Sabtu, (15/04/2023).
Lanjut Sakir, menyampaikan bahwa kegitan ini sudah berlanjut dari tiga tahun lalu untuk melaksanakan berbagi takjil dan kegiatan yang lainnya.
"Kegiatan ini didasari karena semua teman-teman kompak dan kegiatan ini sudah berjalan dari tiga tahun lalu,” ungkapnya.
Selain itu, ia juga berharap kegiatan-kegiatan sosial ini bisa berjalan terus.
“Semoga leting-leting saya tetap kompak dan sehat memberikan kegiatan sosial,” tutupnya.
Diketahui 200 paket yang telah dibagikan semoga dapat bermanfaat kepada masyarakat.
Reporter: Samsul