Skip to main content

Gempa Tektonik 4.6 SR Guncang Buton Selatan

HALUANRAKYAT.com, KENDARI -- Gempa bumi tektonik mengguncang Kabupaten Buton Selatan, Sulawesi Tenggara pada Jumat (22/9/2023).

Data BMKG Kendari menyebut, gempa terjadi pada dini hari sekitar pukul 02.23 WITA.

"Hasil analisis BMKG menunjukkan informasi gempabumi ini berkekuatan Magnitudl 4.6. Episenter gempabumi terletak pada koordinat 6.22  LS, 122.63 BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 68 km BaratDaya Kabupaten Buton Selatan pada kedalaman 10 km," ungkap Kepala Stasiun Geofisika Kendari, Rudin.

Dinas PUPR Muna Latih Tenaga Teknis Laboratorium Sipil di UHO

HALUANRAKYAT.com, MUNA -- Sebanyak 30 tenaga teknis laboratorium sipil Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Muna dilatih di Universitas Haluoleo. Pelatihan dilaksanakan pada Kamis (21/9/2023).

Kadis PUPR Muna Mustajab melalui kordinator kegiatan Laode Abdul Jabbaar mengatakan kegiatan ini merupakan kelanjutan kegiatan sebelumnya dilaksanakan tanggal 7 September 2023.

Ratusan Warga Mubar Terima BLT, Pj Bupati: Wujud Keadilan untuk Masyarakat

HALUANRAKYAT.com, MUBAR -- Sebanyak 238 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di kelurahan Konawe, Kabupaten Muna Barat (Mubar) menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari APBD.

Berdasarkan data, jumlah angka kemiskinan di Mubar mencapai 13,86 persen atau 11.560 jiwa sedangkan untuk kategori miskin ekstrim mencapai 3,89 persen. Sehingga untuk mengatasi hal tersebut, Pemda hadir memberikan bantuan BLT.

PT SBP Salurkan CSR untuk Masyarakat Konut, Bangun Jembatan hingga Biayai Kuliah Pemuda Desa

HALUANRAKYAT.com, KENDARI - Salah satu komitmen PT. Sumber Bumi Putra (SBP) adalah bermanfaat khususnya bagi masyarakat lingkar tambang di Desa Puusuli, Kecamatan Andowia, Kabupaten Konawe Utara.

Tercatat melalui program  Corporate Sosial Responsibility (CSR) dan dana Program Pemberdayaan Masyarakat (PPM), PT. SBP sejak awal masuk hingga kini telah beberapa kali melakukan salah satu kewajiban perusahaan terhadap masyarakat.

Bahkan bersama PT. SBP pada 18 Oktober 2021, PT.

Bawaslu Mubar Terima Hibah Mobil dari Pemda

HALUANRAKYAT.com, MUBAR -- Dalam rangka menjalankan tugas, wewenang dan kewajiban pengawasan Pemilu pada tahapan Pemilu 2024 mendatang, Bawaslu Kabupaten Mubar menerima hibah berupa satu unit kendaraan dinas (randis) roda empat dari Pemerintah Daerah (Pemda) Mubar.

Pemberian hibah randis tersebut telah diserahkan secara simbolis oleh Penjabat Bupati Mubar Bahri di dampingi Sekda Mubar, Husein Tali, bertempat di halaman kantor bupati, Senin, (18/9/2023).

Turnamen Futsal ASN Muna Cup II, PUPR Taklukkan Kemenkeu

HALUANRAKYAT.com, MUNA -- PUPR FC meraih kemenangan saat menjamu Kemenkeu FC pada pertandingan kejuaraan futsal ASN Muna Cup II 2023.

Pada laga yang digelar di SOR Laode Pandu Raha, Rabu (13/9/2023), PUPR menang dengan skor 3-1.

Manajer PUPR FC, Alcapone mengatakan, pertandingan pertama inj walaupun permainan sedikit keras dan masing-masing memperlihatkan performa terbaik, tetapi timnya mampu meraih menang.

Subscribe to Daerah