HALUANRAKYAT.com, KENDARI - Puluhan orang yang menamakan dirinya Aliansi Masyarakat Sultra menggeruduk pusat perbelanjaan Lippo Plaza Kendari, Rabu (4/5/2021) malam.
Mereka memprotes aturan larangan mudik yang dikeluarkan oleh pemerintah tetapi di sisi lain pusat perbelanjaan masih tetap dibuka dan menimbulkan kerumunan.
"Kami menolak keras atas aturan larangan mudik dari Gubernur Sultra dan Walikota Kendari," ujar koordinator aksi, Jefri Rembasa.
Massa aksi mendesak Gubernur Sultra, Ali Mazi segera mencabut SK larangan mudik antar di Sultra.
"Kami juga mendesak Walikota Kendari dan Gubernur Sulawesi Tenggara agar tidak mempersulit rakyat Provinsi Sulawesi Tenggara yang hendak pulang di daerah masing-masing," imbuhnya.
Terakhir, massa juga meminta pemerintah untuk segera menutup pusat perbelanjaan yang mengakibatkan pusat keramaian seperti brilliant Lippo plaza, Mall Matahari dan lain-lain.
"Jika point 1, 2 dan 3 tidak segera dipenuhi maka kami selaku Aliansi Masyarakat Sultra akan menggeruduk rujab Gubernur Sulawesi Tenggara dan rujab Walikota Kendari," tegasnya.
Massa aksi sempat melakukan pembakaran ban bekas di depan pintu masuk Lippo Plaza Kendari. Hal ini membuat panik para pengunjung sehingga meninggalkan mall sambil berlarian.