Skip to main content
rel

Aksi Berbagi Relawan Indonesia Bersatu Lawan COVID-19 bersama Tukang Becak Kendari

KENDARI, HALUANRAKYAT.com - Puluhan anggota Relawan Indonesia Bersatu Lawan COVID-19 Sulawesi Tenggara berbagi bersama tukang becak di Kendari, Rabu, 20 Mei 2020.

 

Tukang becak yang menjadi sasaran kegiatan kali ini adalah mereka yang sehari-hari mencari rejeki di sepanjang kawasan Teluk Kendari.

 

"Kami memanfaatkan momen bulan Ramadhan dengan membagian paket makanan yang menyisir di wilayah Kendari Barat," kata Koordinator Wilayah Sultra, Catur Irianto.

 

Selain tukang becak, relawan juga membantu salah satu Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kecamatan Mandonga yang terdampak Covid-19. 

 

"Kami memberikan dana untuk menyiapkan sejumlah paket makanan yang kemudian kami bagikan kepada masyarakat sehingga UMKM tersebut tetap hidup," imbuhnya. 

 

Sementara itu, salah seorang tukanv becak, La Fadil mengatakan, dirinya sangat berterima kasih atas pemberian makanan siap saji dari kelompok relawan yang dibentuk oleh Sandiaga Salahudin Uno ini.

 

“Alhamdulillah berkat santunannya, makan malam saya bisa terpenuhi. Semoga apa yang diberikan para dermawan ini dibalas dengan amal yang setimpal oleh Allah SWT,” ucap La Fadil.

Add new comment

Plain text

  • No HTML tags allowed.
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.