Skip to main content
Bawaslu

24 Orang Daftar Calon Komisioner Bawaslu Sultra

HALUANRAKYAT.com, KENDARI -- Sehari menjelang penutupan pendaftaran dan penerimaan berkas calon komisioner Bawaslu Provinsi Sulawesi Tenggara, hingga Jumat (17/2/2023) pagi sebanyak 24 orang pendaftar yang telah melakukan pendaftaran dan pengembalian berkas.

Ketua Tim Seleksi Bawaslu Sultra Haslita mengatakan 24 orang pendaftar itu terdiri 20 laki-laki dan 4 perempuan.

Pendaftaran sendiri akan ditutup pada Senin, 20 Februari 2023 dan diprediksi jumlah pendaftar akan membludak di hari terakhir.

"Kemungkinan di hari itu kami prediksi akan semakin banyak pendaftar karena di masa-masa injury time," ujar Haslita.

Dirinya berharap di hari terakhir itu masyarakat yang berminat bisa mendaftarkan diri terutama agar pendaftar perempuan bisa lebih dominan.

"Karena kalau kita hitung sekarang posisinya yang baru empat orang, jelas dari yang delapan kali dari kebutuhan Bawaslu tentu belum mencukupi 30 persen," tuturnya.

Haslita berharap para aktivis perempuan ataupun yang sementara aktif sebagai penyelenggara agar mendaftarkan diri dalam proses penjaringan ini.

"Penyelenggara yang aktif saat ini apabila dia berstatus sebagai PNS, tetap dia harus melakukan proses izin dari atasan langsung," kata Haslita.

Adapun yang non PNS hanya perlu mendapatkan izin dari Bawaslu Provinsi atau Bawaslu RI. Selain izin boleh juga pemberitahuan.

"Kalau dia Bawaslu Kabupaten/Kota maka pemberitahuannya di Bawaslu Provinsi, kalau di Bawaslu Provinsi maka pemberitahuannya di Bawaslu RI yang kemudian mereka mengikuti seleksi," pungkasnya.

Berikut ini nama-nama calon Anggota Bawaslu Provinsi Sulawesi Tenggara yang telah melakukan pendaftaran dan pengembalian berkas.

1. Muhammad Nengah Murtado
2. Mahiluddin
3. Bahari
4. Sitti Munadarma
5. Zainal Muluk
6. Muh. Athar Hasimin
7. Indrawan Tobarasi
8. Syaruddin Harisi
9. Lucinda Theodora
10. Sahinuddin
11. Ajmal Arif
12. Heri Iskandar
13. Dr. Rahmanuddin Tomalili
14. Muh Ali, S.Pd,. M.Pd
15. La Tenge
16. La Hudia
17. La Ode Muh Arifin
18. Rusdin
19. Darma
20. Laode Hermanto
21. Burhan
22. Waode Husnul Chotimah
23. Rahmat
24. Muh Arifin Zaenal

Add new comment

Plain text

  • No HTML tags allowed.
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.