Skip to main content
Kontainer

Kecelakaan Maut di Kendari, Pemotor Tewas Ditabrak Truk Kontainer

HALUANRAKYAT.com, KENDARI -- Seorang wanita pengendara sepeda motor tewas akibat ditabrak truk kontainer.

Peristiwa ini terjadi pada Sabtu (15/3/2025) petang di Jalan Jenderal AH Nasution, Kelurahan Kambu, Kecamatan Kambu, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara.

Kepala Seksi Humas Polresta Kendari, Iptu Haridin mengatakan, peristiwa terjadi sekitar pukul 16.00 Wita.

"Telah terjadi kecelakaan lalu lintas  antara sepeda motor Yamaha DT 6054 DN dengan truck Hino L 9798 UN, di mana pengendara motor berinisial DE (33) meninggal dunia," kata Haridin dalam keterangan tertulisnya.

Korban DE, lanjutnya, merupakan warga Desa Lelamo, Kecamatan Kulisusu, Kabupaten Buton Utara.

"Selain DE, terdapat pula korban lain yang mengalami luka-luka yakni DM (22) dan seorang anak berinisial DAL (8). Mereka berasal dari desa yang sama," imbuhnya.

Atas kejadian ini, polisi telah mengamankan pengemudi truk kontainer berinisial FM, berikut kendaraan yang dikemudikannya.

Haridin menjelaskan, kecelakaan bermula ketika sepeda motor Yamaha yang dikendarai oleh korban DM bersama boncengan dengan DE dan DAL, bergerak dari arah simpang UHO menuju Bundaran Tank Anduonohu.

Sedangkan truk kontainer Hino yang dikemudikan oleh FM juga bergerak dari arah yang sama dan berada di belakang pengendara motor tersebut.

"Menjelang di tempat kejadian, pengemudi truk menabrak pengendara sepeda motor mengakibatkan boncengan sepeda motor DE meninggalnya dunia di tempat kejadian," jelas Haridin.

Jenazah korban DE telah dibawa
ke Rumah Sakit Bhayangkara Kendari, sementara pengemudi truk dan barang bukti diamankan di Satuan Lalu Lintas Polresta Kendari untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

"Kami mengajak kepada seluruh pengguna jalan untuk selalu berhati-hati dan menyesuaikan kecepatan kendaraan sesuai dengan kondisi cuaca dan jalan untuk menghindari kecelakaan dan meminimalkan resiko terjadinya korban jiwa," pungkas Haridin.

Add new comment

Plain text

  • No HTML tags allowed.
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.