HALUANRAKYAT.com, KENDARI -- Keluarga besar mantan Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) dua periode, Nur Alam menyembelih empat belas hewan Qurban dalam momentum perayaan, Hari Raya Idul Adha 1444 Masehi tahun 2023 Masehi, Kamis (29/06/2023).
Hewan kurban tersebut masing-masing tersebar di beberapa Kabupaten. Mulai dari Konawe Selatan, Bombana, Konawe hingga di Kota Kendari.
Tina Nur Alam mewakili keluarga mengatakan, momentum pelaksanaan Hari Raya Idul Adha tahun 2023 ini, pihaknya kembali menyerahkan 14 ekor sapi untuk di sembelih dan di bagikan kepada masyarakat.
Ia mengaku, penyembelihan hewan Qurban ini sama seperti tahun-tahun sebelumnya yang di lakukan oleh keluarga besar Nur Alam. Selain sebagai bentuk penghambaan kepada Allah SWT, hal ini juga sebagai bentuk mempererat tali silaturahmi antara keluarga dan masyarakat khususnya penerima daging Qurban.
"Qurban ini kan ibadah sebagai bentuk ketaatan kita kepada Allah, sebisa mungkin perintah ber Qurban kita laksanakan dengan baik," katanya.
Perintah melaksanakan Qurban lanjut Anggota Komisi X DPR RI ini, memiliki banyak makna, selain sebagai bentuk kesyukuran atas nikmat yang di berikan oleh Allah SWT, hal seperti ini menumbuhkan empati dan kepedulian antara sesama manusia.
Untuk itu, Anggota DPR RI dua periode ini berharap momentum Idul Adha tahun ini, bisa membawa berkah dan hikmah bagi seluruh masyarakat Sulawesi Tenggara.
"Kita berharap dan berdoa kepada Allah SWT di bulan yang penuh keberkahan ini kita selalu sehat wal afiat agar kita semua selalu dapat melaksanakan segala kegiatan dengan baik," tutupnya.***