Skip to main content
Pdip

Kuliah Umum di UHO, Sekjen PDIP Ingatkan Pentingnya Kecerdasan Geopolitik bagi Mahasiswa

HALUANRAKYAT.com, KENDARI - Mengisi dialog di Universitas Halu Oleo (UHO), Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto memaparkan tentang arti pentingnya pengetahuan geopolitik bagi mahasiswa, Selasa (6/9/2022).

Dalam sajian materinya, Hasto menekankan arti penting ilmu geopolitik bagi mahasiswa hingga akan tercipta kampus yang akan manjadi pusat kemajuan dan ilmu pengetahuan.

Kecakapan geopolitik, papar Hasto, dapat menambah wawasan kebangsaan para pemuda yang dia yakini bisa  menumbuhsuburkan rasa patriotisme.

"Fungsi geopoltik ini adalah memperjuangkan kepentingan nasional sehingga terkobar dikalangan mahasiswa membangun kepemimpinan Indonesia bagi dunia," bebernya.

Harapannya, kata Hasto, dengan adanya ilmu kecakapan bernegara, bukan hanya politik dalam negeri saja tapi juga melek politik luar negeri.

"Ketegangan di luar negeri dapat berpengaruh dalam negeri contohnya seperti konflik antara Rusia dan Ukraina yang secara tidak langsung berpengaruh terhadap ekonomi dan politik di Indonesia," ujar Hasto.

Hasto juga bilang, tatkala kampus akan menjadi tempat di mana ilmu dan pengetahuan terus berkembang, akan terbangun bangsa dan negara yang kuat mampu bersaing dengan negara lain.

"Sebab pertahanan ini bukan hanya bertahan dengan senjata. Namun, kita bertahan dengan ilmu dan pengetahuan di tengah gemputan teknologi informasi," ucapnya.

"Ilmu tentang bagaimana kita sebagai bangsa bisa survive, survive saja tidak cukup, kita mempunyai tanggung jawab membangun semangat bela negara serta persaudaraan dunia," pungkas Alumni Universitas Gajah Mada ini.

Selain menjadi pemateri kuliah umum di Universitas Halu Oleo, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini juga diagendakan akan mengisi kuliah umum di Universitas Sebelas November Kolaka.

Add new comment

Plain text

  • No HTML tags allowed.
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.