Massa Anti-TKA Kembali Blokade Akses Bandara Halu Oleo, Terlibat Saling Dorong dengan Polisi
HALUANRAKYAT.com, KENDARI - Menjelang kedatangan klaster kedua dari 500 Tenaga Kerja Asing (TKA) asal Tiongkok, mahasiswa dari Tamalaki, HMI Cabang Kendari, IAIN Kendari, dan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kendari dan Aliansi Pemuda Konawe Raya melakukan aksi unjuk rasa di simpang empat Bandara Halu Oleo, Selasa (30/6) sore.
Massa terlibat saling dorong dengan pihak kepolisian yang berjaga di depan gerbang masuk Bandara Halu Oleo.
Dalam orasinya, massa menyatakan telah bulat tekad untuk menolak kedatangan 500 TKA Tiongkok yang hendak bekerja di PT Virtue Dragon Nickel Industry (VDNI) dan PT Obsidian Stainless Steel (OSS).
"Kami telah membulatkan tekad, hingga saat ini, untuk menolak kedatangan 500 TKA Tiongkok ke Bumi Konawe," teriak orator aksi.
Hingga saat ini, beberapa kali massa terlibat clash dengan aparat kepolisian. Beruntung tidak terjadi bentrok yang lebih besar.