Skip to main content
Pemira

Mubarak - Intan Daftar Calon Ketua - Wakil Ketua BEM UHO, Klaim Kandidat yang Paling Siap Bertarung

HALUANRAKYAT.com, KENDARI - Pasangan La Ode Mubarak dan Nur Intan resmi mengembalikan formulir pendaftaran Calon Ketua dan Wakil Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Halu Oleo (UHO), Jumat (19/11/21).

Mahasiswa yang berasal dari Fakultas Ekonomi Bisnis Jurusan Ilmu Ekonomi Studi Pembangunan ini datang bersama wakilnya yang berasal dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar serta didampingi beberapa koleganya.

La Ode Mubarak mengatakan, penyetoran berkas tersebut sebagai pengejawantahan kesungguhannya untuk bertarung dalam Pemilu Raya universitas Halu Oleo.

"Pertama menuntaskan urusan administrasi. Jadi, hari ini mengembalikan berkas pendaftaran sebagai bentuk komitmen kesungguhan kami dalam mengikuti gelaran Pemira ini," ucap Mubarak.

Mubarak juga mengklaim, dari semua kandidat yang akan tampil nanti merekalah yang paling siap untuk bertarung dalam gelaran tersebut.

Selain itu, Mubarak menilai, kampus yang hakikatnya sebagai pabrik sumber daya manusia harus dipimpin oleh orang yang mendahulukan gagasan dan konsep.

"Kami adalah kandidat yang paling siap berarung sebab kami telah siap dan matang pada gagasan, konsep, fisik, maupun psikis," jelas Mubarak.

Optimisme itu, lanjut Mubarak, bukannya tak berdasar. Pasalnya, semua tergambar dengan jargon yang mereka usung yakni mahasiswa kreatif di era kolaboratif.

Dengan mengusung konsep aktivis-preneur yang targetnya menciptakan mahasiswa yang tidak hanya kritis mengawal, namun juga kreatif dalam mengelola potensinya.

"Semua tersirat dari slogan yang yang kami usung konsepnya yakni melakukan hal yang kreatif guna menghadirkan insan yang unggul," kata dia.

"Kolaboratif yang akan menciptakan keharmonisan setiap orang ataupun lembaga agar kedepannya bersama saling menopang dan melengkapi," tutupnya.

Add new comment

Plain text

  • No HTML tags allowed.
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.