Skip to main content

Jenazah Isteri Gubernur Sultra Dimakamkan Malam Ini dengan Protokol Covid-19

HALUANRAKYAT.com, KENDARI - Isteri Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi, Agista Ariani meninggal dunia pada Selasa, 13 Juli 2021. 

Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sulawesi Tenggara ini wafat di RSUD Bahteramas Kendari pada usia 43 tahun.

Sekretaris KONI Sultra, Tahir Lakimi mengatakan, sebelum wafat, Agista sempat menjalani perawatan di RSUD Bahteramas. 

"Dirawat di sini (RSUD Bahteramas) sudah lima hari.

Selama PPKM Mikro, Masuk Wilayah Sultra Wajib Tes Swab PCR 

HALUANRAKYAT.com, KENDARI - Gubernur Sulawesi Tenggara, Ali Mazi mengeluarkan Surat Edaran Nomor 550/2841 tentang protokol transportasi selama pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) berbasis mikro di wilayah Sultra yang berlaku mulai tanggal 6 Juli 2021 hingga 20 Juli 2021.

Dalam surat edaran yang ditandatangani pada tanggal 6 Juli 2021 oleh Gubernur Ali Mazi itu, mengatur enam hal terkait protokol penjalanan atau transportasi di masa PPKM mikro. 

"Bahwa semua pelaku perjalanan melalui darat, laut dan udara

Hari Pertama Pemberlakuan PPKM Mikro, Gubernur Sultra Didemo Ratusan Orang 

HALUANRAKYAT.com, KENDARI - Di hari pertama penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro di Sulawesi Tenggara (Sultra), ratusan massa dari berbagai organisasi kemasyarakatan (ormas) beramai-ramai berdemonstrasi di rumah jabatan (rujab) Gubernur, Rabu (07/07/21). 

Terpantau, ratusan massa aksi tersebut terkumpul di perempatan eks MTQ lalu mendatangi Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Sultra hingga akhirnya massa aksi menggeruduk Rujab Gubernur Sultra. 

Dalam unjuk rasa ini massa aksi  m

Instruksi Gubernur: PPKM Mikro Tak Hanya di Kendari, Tapi di Seluruh Sultra 

HALUANRAKYAT.com, KENDARI - Gubernur Sulawesi Tenggara, Ali Mazi mengeluarkan Instruksi Gubernur Nomor 433.2/2840 Tahun 2021 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berbasis mikro atas pengendalian penyebaran Covid-19. 

Dalam instruksi yang ditandatangi pada tanggal 6 Juli 2021 itu, Ali Mazi menginstruksikan kepada Walikota Kendari, Walikota Baubau, dan seluruh bupati se-Sulawesi Tenggara untuk melaksanakan PPKM Mikro sempai tingkat Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW). 

Kepala Bidang Informasi da

Gubernur Sultra Serahkan 15 Ribu Sertifikat Tanah Masyarakat

HALUANRAKYAT.com, KENDARI - Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi menyerahkan sertifikat tanah sebanyak 15.000 bidang kepada masyarakat yang tersebar di 17 kabupaten/kota se-Sultra. Penyerahan itu dilaksanakan di Rumah Jabatan Gubernur, Senin (9 November 2020).


Kegiatan penyerahan sertifikat ini juga dilaksanakan secara virtual di enam kabupaten/kota, yakni Kota Kendari dan Baubau, Kabupaten Kolaka, Kolaka Utara, Muna, dan Buton Selatan.

Subscribe to Gubernur Sultra