Skip to main content
Baveti

Turnamen Tenis Piala Kemerdekaan Berakhir, Baveti Sultra Harap Lahir Bibit Unggul

HALUANRAKYAT.com, KENDARI -- Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-78, Barisan Atlet Veteran Tenis Indonesia (Baveti Sultra) yang dimotori oleh Mekar Tenis Club (MTC) menyelenggarakan turnamen tenis lapangan Piala Kemerdekaan.

Turnamen yang berlangsung selama beberapa hari ini dan telah berhasil menarik perhatian para pecinta olahraga tenis lapangan dari berbagai kalangan baik dari pemain amatir maupun profesional.

Ketua Panitia Pelaksana Turnamen yang juga Ketua MTC Haji Hamid mengatakan, peserta yang ikut berkompetisi di turnamen ini berasal dari beberapa klub tenis lapangan yang ada di Kota Kendari, Kolaka, Muna, Konsel, Buton, serta Kota Makassar.

"Melalui turnamen tenis lapangan ini diharapkan bisa mendapatkan bibit-bibit unggul yang dapat mewakili kejuaran Baveti di tingkat nasional. Selain itu lebih mempererat tali persaudaraan antar sesama pemain tenis dan warga masyarakat," ungkap Daeng Naba, Selasa (22/8/2023).

Baveti


Ia menjelaskan, kegiatan turnamen ini bisa terselenggara dengan baik atas dukungan serta partisipasi para peserta, termasuk dukungan dari sponsor yaitu BPD Sultra dan Pelni Kendari serta dukungan dari para maniak tenis yang ada di Kota Kendari.

Pertandingan final yang dilaksanakan pada hari Selasa sore, 22 Agustus 2023, dengan hasil akhir dimenangkan oleh pasangan terkuat yaitu Jaja dan Egi yang mengalahkan Tahir - Hariyanto dengan skor 8 : 4.

Atas hasil ini, pemenang berhak mendapatkan piala tetap dan uang pembinaan jutaan rupiah.

Turnamen tenis ini ditutup secara resmi oleh Ketua Harian Baveti Sultra Nasir Andi Baso. Nasir berharap semoga ke depan Baveti Sultra bisa lebih maju dan meningkat prestasinya.

"Ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Panitia Penyelenggara beserta semua unsur pendukungnya, sehingga pelaksanaan turnamen bisa belangsung sukses dan meriah," ucapnya.

Sebagai tambahan informasi, MTC Sultra terbentuk pada 29 September 1983 atas inisiasi maniak tenis lapangan yang ada di Kota Kendari dan turnamen tenis yang dimotori MTC saat ini sudah yang ke empat kalinya digelar.

Reporter: Daeng Naba

Editor: Ronal Fajar

Add new comment

Plain text

  • No HTML tags allowed.
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.