Skip to main content

Kasus Korupsi PT Toshida, Yusmin Dituntut 10 Tahun Penjara

HALUANRAKYAT.com, KENDARI - Mantan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas (Kadis) Pemuda dan Olahraga Provinsi Sulawesi Tenggara, Yusmin dituntut sepuluh tahun penjara dalam kasus korupsi pertambangan PT Toshida Indonesia.

Tuntutan terhadap Yusmin itu dibacakan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) dalam sidang lanjutan kasus dugaan korupsi Penyalahgunaan Izin Pemanfaatan Kawasan Hutan (IPPKH) dan Penerbitan Rencana Kegiatan dan Anggaran Biaya (RKAB) oleh PT Toshida Indonesia di Pengadilan Negeri (PN) Kendari, Rabu (19/1/22).

Akademisi Hukum Pidana Bersuara terkait Ditangkapnya Aktivis Mahasiswa Butur

HALUANRAKYAT.com, KENDARI - Aktivis mahasiswa asal Buton Utara, Sulawesi Tenggara bernama Baada Yunghum Marasa ditangkap polisi lantaran dituding telah mencemarkan nama baik dan menyerang kehormatan Gubernur Sulawesi Tenggara, Ali Mazi.

Baada ditangkap oleh petugas dari Subdirektorat III Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Sultra pada Senin, 17 Januari 2022 pukul 22.00 WITA di Lorong Wasula, Desa La Noipi, Kecamatan Bone Gunu, Buton Utara.

Sakit Hati Hendak Digugat Cerai, Suami di Konsel Tikam Isteri hingga Tewas

HALUANRAKYAT.com, KONSEL - Peristiwa memilukan terjadi di Desa Lalomea, Kecamatan Konda, Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara pada Selasa (18/1/2022).

Seorang lelaki bernama Jamaluddin dengan tega menghabisi nyawa isterinya sendiri yang bernama Hasnawati.

Jamaluddin menikam isterinya sebanyak empat kali hingga akhirnya terluka parah dan meninggal dunia.

Kapolsek Konda, Syafruddin mengatakan, pembunuhan yang dilakukan Jamaluddin terhadap isterinya dilandasi rasa sakit hati.

Kejaksaan Tetapkan Tiga Orang Jadi Tersangka Korupsi Pengalihan Aset Tanah UHO, Ada Orang Dalam

HALUANRAKYAT.com, KENDARI - Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Tenggara menetapkan tiga orang menjadi tersangka kasus pengalihan aset tanah milik Universitas Halu Oleo (UHO) secara tidak sah (ilegal) yang terletak di Kelurahan Toronipa, Kecamatan Soropia, Kabupaten Konawe, Sultra.

Penetapan tersangka ini disampaikan oleh Asisten Intelijen Kejati Sultra, Noeradi dan Koordinator Jaksa Perdata dan Tata Usaha Negara (Datun) Kejati Sultra, Marolop Pandingan pada Senin, 17 Januari 2021.

Subscribe to Hukrim