Skip to main content
Koltim

Kecamatan Lambandia Juara Umum Lomba MTQ Tingkat Kabupaten Koltim

HALUANRAKYAT.com, KOLTIM -- Sekretaris Daerah Kolaka Timur Andi Muhammad Iqbal Tongasa menutup kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) Ke-8 Tingkat Kabupaten Kolaka Timur Tahun 2024, di Tribun Lapangan Kelurahan Lalolae, Jumat (26/4/2024) malam.

Turut hadir antara lain, Kepala Kemenag Koltim Muhammad Kadir Azis Al Yafie, Wakapolres Koltim Kompol Tawakkal, Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, Unsur TNI Polri, Serta Camat Se-Koltim.

Saat menutup, Sekda menyampaikan, jika MTQ kali ini, selain berlomba untuk menentukan yang terbaik guna mewakili Koltim pada ajang MTQ Tingkat provinsi, kegiatan ini juga sebagai ajang silaturahmi antar masyarakat Koltim.

”Selain kita mencari bibit-bibit terbaik, MTQ ini adalah ajang kita saling bertemu dan bersilaturahmi diantara kita semua. Insyaallah MTQ selanjutnya, akan jauh lebih baik lagi,” ucap sekda.

Pada MTQ kali ini Kecamatan Lambandia keluar sebagai juara umum dengan 12 Emas. Diikuti tuan rumah Kecamatan Lalolae sebagai juara 2, dan Juara 3 jatuh kepada Kecamatan Aere.

Koltim


Musabaqah Tilawatil Qur’an bukanlah sekedar lomba untuk mencari qori-qoriah dan hafid hafidzah terbaik, akan tetapi MTQ adalah suatu upaya konkrit umat Islam untuk menggali nilai-nilai luhur yang terkandung di dalam Al Qur’an supaya dijadikan sebagai pedoman hidup.

Salah satu upaya untuk mendalami arti, makna, kandungan dan keindahan Al Qur’an sekaligus meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT adalah penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) sebagai salah satu media untuk menebarkan syiar islam.

MTQ merupakan agenda rutin lembaga pengembangan tilawatil qur’an (LPTQ) agar umat islam lebih tekun membaca, mempelajari dan mengamalkan ajaran al qur’an di tengah derasnya arus perubahan sosial dan budaya dewasa ini.

Koltim


Diselenggarakannya MTQ diharapkan dapat menjadi pintu gerbang bagi umat islam untuk terus menggali, memahami, dan mengaplikasikan isi kandungan Al Qur’an dalam kehidupan sehari-hari, sehingga terlahir pribadi-pribadi yang memiliki kemampuan intelektualitas yang tinggi tetapi rendah hati.

Add new comment

Plain text

  • No HTML tags allowed.
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.