Skip to main content
Mobil

Mobil "Nyemplung" ke Sungai Konaweeha, Bayi Berusia 7 Bulan Jadi Korban

HALUANRAKYAT.com, KONAWE - Sebuah mobil jenis minibus nyemplung ke Sungai Konaweeha, Desa Tabanggele, Kecamatan Anggalomoare, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara.

Peristiwa ini terjadi pada Rabu, 20 April 2022 sekira jam 15.30 WITA. Mobil minibus merek Hilux bernomor polisi DT 1984 berwarna merah itu nyemplung ke sungai tepat di penyeberangan pincara Desa Tabanggele, Kecamatan Anggalomoare.

Menurut Kapolsek Sampara AKP Sainal Alimin, mobil minibus itu dikendarai oleh Suardi dengan jumlah penumpang sebanyak empat orang.

"Identitas penumpang masing-masing Dedi (56) yang juga merupanan pemilik kendaraan, Sari (31), Agus (43), dan seorang bayi berusia tujuh bulan," ungkap Sainal, Kamis (21/4/2022).

Sainal menjelaskan, kronologis kejadian bermula pada saat kendaraan minibus yang dikendarai Suardi bergerak dari arah dermaga penyeberangan pincara Desa Pebunooha, Kecamatan Bondoala menuju ke dermaga penyeberangan Desa Tabanggele, Kecamatan Anggalomoare dengan penggunakan pincara penyeberangan khusus kendaraan roda empat.

"Di atas pincara itu ada dua mobil. Setelah pincara tiba di dermaga penyeberangan Desa Tabanggele, kendaraan minibus yang dikendarai Suardi hendak naik ke atas dermaga, tiba-tiba tali pengikat antara pincara dan dermaga terlepas dan pada saat yang bersamaan supir mobil tetap memaksakan kendaraan naik ke atas dermaga sehingga menyebabkan kendaraan tersebut masuk ke dalam sungai Konaweeha," beber Sainal.

Pada saat mobil sudah masuk ke dalam Sungai Konaweeha, lanjutnua, pengelola dermaga Desa Tabanggele kemudian berusaha menolong supir mobil dan berhasil mengeluarkan supir dari dalam mobil.

"Sekira pukul 17.50 WITA, kendaraan mini bus tersebut berhasil dievakuasi dari dalam sungai Konaweeha ke dermaga penyeberangan Desa Pebunooha Kecamatan Bondoala," timpalnya.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, karena semua penumpang yang berjumlah empat orang sebelum mobil masuk ke sungai Konaweeha berhasil menyelamatkan diri dengan cara keluar dari dalam mobil.

Add new comment

Plain text

  • No HTML tags allowed.
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.