Skip to main content
China

TKA China di VDNI Berulah, Lindas Pekerja Lokal Hingga Tewas

HALUANRAKYAT.com, KENDARI - Sebuah insiden naas terjadi di komplek pabrik smelter nikel milik PT Virtue Dragon Nickel Industry (VDNI) di Kecamatan Morosi, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara, Sabtu, 18 Juli 2020.


Seorang Tenaga Kerja Asing (TKA) asal China bernama Lee melindas seorang pekerja lokal menggunakan mobil dump truck di areal workshop atau bengkel milik PT VDNI.

 

Akibatnya, seorang tenaga kerja lokal bernama Yusran, warga Desa Amosilu, Kecamatan Besulutu, Kabupaten Konawe meninggal di lokasi kejadian dalam keadaan yang mengenaskan.

 

Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Bondoala, IPDA Satria Madangkara menjelaskan, peristiwa itu bermula saat korban Yusran sedang memperbaiki kendaraan dump truk beroda sepuluh yang rusak. Yusran memperbaiki komponen truk yang ada di bagian bawah mobil.


Setelah mobil itu selesai diperbaiki, kemudian dilakukan uji coba. Namun, saat korban masih berada di bawah kendaraan dan belum sempat keluar dari bawah mobil,TKA Lee langsung mengoperasikan kendaraan tersebut. Seketika korban Yusran terlindas ban truk itu tepat di bagian kepalanya.


“Kendaraan tersebut menginjak tubuh di bagian kepala korban, sehingga mengakibatkan korban meninggal dunia. Selanjutnya korban dilarikan ke Rumah Sakit Bahteramas,” kata IPDA Satria.

 

Setelah kejadian itu, TKA Lee langsung diamankan ke Mapolres Konawe untuk menjalani pemeriksaan ebih lanjut. Kepolisian sendiri mengaku akan mendalami motif dari sang sopir. 

 

“Langsung dibawa ke Polres. Kami hanya mengumpulkan data di TKP. Apakah di Satreskrim atau di Satlantas, di sana yang arahkan,” pungkasnya.

Add new comment

Plain text

  • No HTML tags allowed.
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.