Skip to main content
bawaslu

Pendaftaran Calon Komisioner Bawaslu Kabupaten Kota di Sultra Terkendala Jaringan Internet

HALUANRAKYAT.com, KENDARI -- Ratusan warga dari 17 kabupaten kota se-sultra mendaftar sebagai calon komisioner Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Selasa (6/6/2023).

Sulitnya jaringan internet membuat kerja tim sel terkendala. Apalagi pendaftaran akan berakhir pada 7 Juni.

"Pendaftaran pada hari terakhir ini akan dibuka hingga jam 12 malam," kata Ketua Tim Seleksi Zona II, Herlan Haerul.

Herlan menjelaskan, akan dilakukan perpanjangan masa pendaftaran apabila jumlah pendaftar perempuan belum mencapai 30 persen atau pendaftar kurang dari delapan kali kebutuhan atau 24 pendaftar dari masing – masing daerah.

Sementara itu, Ketua Tim Seleksi Zona 1 Mursalam mengatakan jika jaringan internet menjadi salah satu kendala pengiriman berkas ke pusat sehingga jam kerja tim sel bertambah.

"Ada kendala jaringan jadi biasa kami sampai jam 8 malam masih kerja mengaplod berkas para pendaftar," kata Mursalam.

Add new comment

Plain text

  • No HTML tags allowed.
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.