Skip to main content
Rsj

Ratusan Pegawai RS Jiwa Kendari Demo Tuntut Pembayaran Uang Jasa

HALUANRAKYAT.com, KENDARI - Ratusan pegawai Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Kendari berdemonstrasi menuntut pembayaran uang jasa pegawai, Selasa (6/9/2022).

Salah seorang pegawai RSJ Kendari, Hasrul mengatakan, para pegawai meminta transparansi pembayaran uang jasa yang telah tertunda selama sembilan bulan lamanya.

"Tidak ada transparansi, kami meminta supaya bendahara diganti. Sudah sembilan bulan uang jasa belum dibayarkan, cuma janji-janji saja yang ada," ujarnya.

Kepala Kamar Mayat RSJ Kendari ini mengatakan, terdapat ratusan juta uang jasa para pegawai yang tak kunjung dibayarkan sejak tahun lalu.

"Dari perawat, administrator, penunjang, sudah tidak percaya dengan kinerja bendahara. Kami menuntut agar uang jasa cepat dicairkan. Besarannya klaim saja per orang pegawai ada yang dapat sejuta ada yang ratusan ribu, tergantung posisinya. Ini ada ratusan orang pegawai yang harus dibayarkan uang jasanya," jelasnya.

Menanggapi demonstrasi pegawainya, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala RSJ Kendari, I Ketut Suartika mengatakan, berkas-berkas pencairan uang jasa pegawai sedang diverifikasi di Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD).

"Saya sudah komunikasi dengan BPKAD yang membidangi ini, sementara berkas diverifikasi kelengkapannya. Mudah-mudahan tidak ada kesalahan dan bisa selesai hari ini," kata Ketut.

Ia menjelaskan, pembayaran uang jasa pegawai nantinya akan dilakukan secara non tunai.

"Inilah kebiasaan lama yang saya luruskan, pembayaran keuangan harus non tunai dan tidak boleh tunai. Keuangan itu berdasarkan regulasi yang ada," timpalnya.

Add new comment

Plain text

  • No HTML tags allowed.
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.