HALUANRAKYAT.com, KENDARI -- Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara memberikan penghargaan kepada 42 orang personel Polda Sultra serta 1 orang dari ASN Lapas Kelas II A Kendari.
Pemberian penghargaan digelar di Lapangan Apel Presisi Polda Sultra, Selasa 23 April 2024.
Penghargaan diberikan kepada personel atas dedikasi yang luar biasa, baik dalam pelaksanaan tugas maupun dalam prestasi di bidang olahraga.