Skip to main content

Kapolda Sultra Resmikan Gedung Baru Mapolres Konawe Utara

HALUANRAKYAT.com, KONUT -- Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Tenggara, Teguh Pristiwanto meresmikan gedung baru Markas Kepolisian Resor (Mapolres) Konawe Utara, Selasa (15/11/2022).

Dalam peresmian ini, Kapolda didampingi oleh Bupati Konawe Utara Ruksamin, Wakil Bupati Konawe Utara Abu Haera, dan Kapolres Konawe Utara Achmad Fathul Ulum, serta seluruh anggota forum komunikasi pimpinan daerah (Forkompimda) Konawe Utara.

Petani Bawang Merah di Wakatobi Dapat Bantek Pengembangan Total Organik MA-11

HALUANRAKYAT.com, WAKATOBI -- Sebagai tindak lanjut yang responsif terhadap kondisi inflasi nasional dan daerah, Bank Indonesia bersama Pemerintah telah meluncurkan Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) yang telah diluncurkan pada tanggal 10 Agustus 2022.

Dalam implementasi GNPIP di berbagai daerah, Bank Indonesia senantiasa bersinergi bersinergi bersama Pemerintah Daerah dan berbagai Stakeholders lainnya dengan mengedepankan prinsp sinergi dan kolaborasi secara end to end dan berdasarkan kerangka 4K (Keterjangkaua

Tanamkan Sikap Ksatria, SMAN 1 Watopute Peringati Hari Pahlawan

HALUANRAKYAT.com, MUNA -- SMA Negeri 1 Watopute melaksanakan upacara bendera dalam rangka Hari Pahlawan 10 November 2022.

Upacara dikuti seluruh guru, staf dan siswa -siswi dengan menggunakan  pakaian batik, kebaya dan kain tenun khas Muna.

Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Watopute Siti Nursalam mengatakan, tanggal 10 November 1945 merupakan hari bersejarah dimana sekitar 20 ribu jiwa warga Kota Surabaya menjadi korban perang antara pasukan Indonesia dan pasukan Inggris.

Tawuran Antar Kelompok Pemuda di Kolaka, Satu Orang Terkena Busur

HALUANRAKYAT.com, KOLAKA -- Tawuran antar kelompok pemuda pecah di Kelurahan Dawidawi, Kecamatan Pomalaa, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara pada Minggu (6/11/2022) dini hari.

Kepala Bagian Operasi (Kabagops) Polres Kolaka, I Gede Pranata Wiguna yang dikonfirmasi media ini mengatakan, tawuran itu terjadi pada Minggu dini hari sekitar pukul 00.30 WITA.

Akibat tawuran ini, salah seorang pemuda bernama Anca terkena busur di punggung bagian atas dan harus dilarikan ke rumah sakit.

ODGJ Ngamuk, Rusak Gerai Indomaret di Konsel

HALUANRAKYAT.com, KONSEL -- Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) mengamuk dan melakukan pengerusakan di sebuah gerai Indomaret di Kelurahan Konda, Kecamatan Konda, Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara.

Peristiwa ini terjadi pada Jumat (4/11/2022) pagi sekitar pukul 08.15 WITA.

Subscribe to Daerah