Skip to main content

Anggota Polresta Kendari Diduga Lakukan Pelecehan Seksual

HALUANRAKYAT.com, KENDARI -- Seorang anggota Kepolisian Resor Kota (Polresta) Kendari diduga melakukan pelecehan seksual terhadap seorang perempuan.

Polisi berinisial A berpangkat Ajun Inspektur Polisi Dua (Aipda) itu diduga telah melakukan tindakan tidak senonoh terhadap seorang ibu rumah tangga (IRT).

Cerita bermula ketika IRT tersebut berada di Kota Baubau beberapa waktu silam.

Polisi Tangkap Pencuri Puluhan Unit Gawai di Konsel, Ini Tampangnya

HALUANRAKYAT.com, KONSEL -- Kepolisian Sektor (Polsek) Tinanggea menangkap seorang pencurian puluhan unit gawai atau gadget.

Pelaku yang masih berusia tujuh belas tahun itu ditangkap Desa Roraya, Kecamatan Tinanggea, Kabupaten Konawe Selatab pada Senin, 3 Februari 2025.

"Pelaku berinisial HR alias O, warga Desa Potoro, Kecamatan Andoolo ditangkap pada Senin dini hari sekitar pukul 02.00 Wita di rumah rekannya," ujar Kapolsek Tinanggea, AKP Agus Darmanto.

Geledah Lapas Kendari, Petugas Temukan Ratusan Ponsel dan Sajam

HALUANRAKYAT.com, KENDARI -- Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Sulawesi Tenggara (Sultra), Sulardi memimpin proses pemusnahan ratusan unit telefon seluler (ponsel) yang disita dalam penggeladahan yang dilakukan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kendari, Senin(3/2/2025).

Pemusnahan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya menindak tegas peredaran barang terlarang di dalam Lapas serta untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban di seluruh pemasyarakatan di Sulawesi Tenggara.

Tanahnya Dirampas Perusahaan Tambang, Kakek di Konsel Minta Pertolongan Presiden Prabowo

HALUANRAKYAT.com, KONSEL - Seorang kakek di Desa Lawisata, Kecamatan Laonti, Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara mengadang alat berat perusahaan tambang nikel CV Nusantara Daya Jaya (NDJ) dan PT Gerbang Multi Sejahtera (GMS).

Kakek bernama Asmara ini nekat tiduran di bawah truk besar sebagai bentuk perlawanan perampasan lahan istrinya Sunaya. Pasalnya, lahan tersebut telah dimenangkan Sunaya lewat putusan Pengadilan Negeri Andoolo pada Desember 2024 lalu.

Hasil Survey Penilaian Integritas 2024, Ini Nilai Kabupaten/Kota se-Sultra

HALUANRAKYAT.com, KENDARI -- Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Andap Budhi Revianto menghadiri launching hasil Survei Penilaian Integritas (SPI) 2024 yang diselenggarakan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) secara virtual pada Rabu, (22/01/2025).

Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK, Pahala Nainggolan menjelaskan latar belakang SPI yang bertujuan untuk membantu kementerian dan lembaga serta Pemerintah Daerah dalam memetakan risiko korupsi serta memperkuat upaya pencegahannya.

Kejati Sultra Garap Kasus Dugaan Korupsi Antam Pomalaa, Nilai Proyek Hampir Rp600 Milyar

HALUANRAKYAT.com, KENDARI -- Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tenggara saat ini tengah menangani kasus dugaan tindak pidana korupsi pada kegiatan pembangunan pelabuhan (port & jetty facilities) dan pembangunan Belt Conveyor System di PT Aneka Tambang (Antam) Unit Bisnis Pertambangan Nikel (UBPN) Pomalaa, Kabupaten Kolaka.

Kepala Seksi Hubungan Masyarakat (Kasi Humas) Kejati Sultra, Dody mengatakan, kasus dugaan korupsi itu menelan anggaran ratusan miliar rupiah dan menyeret dua perusahaan badan usaha milik negara (BUMN) yang bergerak di bidang konstruksi.

Subscribe to Hukrim