Skip to main content
laka

Mobil Boks Tabrak Pemotor di Konsel, Dua Tewas

HALUANRAKYAT.com, KONSEL -- Sebuah kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Poros Kendari - Konawe Selatan (Konsel) tepatnya di Desa Tanea, Kecamatan Konda, Kabupaten Konsel pada Kamis (27/4/2023).

Kecelakaan terjadi pukul 19.00 WITA dan melibatkan sepeda motor DT 5000 NE dengan mobil truk boks Mitsubishi DT 9302 KE.

Satuan Lalu Lintas Polresta Kendari menyebut dua orang pemotor tewas dalam kejadian ini.

"Dua orang meninggal dunia yakni Hermina (41) dan Timin (44). Keduanya warga Desa Ambalodangge, Kecamatan Laeya, Kabupaten Konsel," kata Kasat Lantas Polresta Kendari, AKP Muchsin.

Polisi kemudian mengamankan supir dan kondektur mobil boks bernama Roky Muizzu (32) dan Risno (29).

Muchsin menjelaskan kronologi kejadian bermula ketika pengendara sepeda motor bergerak dari Konda menuju Laeya dengan kecepatan sedang.

Kemudian mobil truk boks mitsubishi yang dikemudikan lelaki Roky Muizzu bersama Risno bergerak dari arah Kecamatan Punggaluku menuju Kota Kendari dengan kecepatan sedang.

"Sesampainya di Jalan Poros Kota Kendari - Konsel tepatnya di Desa Tanea, pengemudi mobil truk berupaya mendahului kendaraan minibus yang berada di depannya sehingga bertabrakan dengan sepeda motor yang bergerak dari arah berlawanan," jelas Muchsin.

Add new comment

Plain text

  • No HTML tags allowed.
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.