Skip to main content

Pengerjaan Jalan Trans Polipolia - Baula Segera Rampung

HALUANRAKYAT.com, KOLTIM -- Pembangunan Jalan Trans Kolaka - Kolaka Timur yang menghubungkan Kecamatan Baula, Kabupaten Kolaka dengan Kecamatan Polipolia, Kabupaten Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara akan segera rampung.

Pembangunan jalan yang berasal dari APBD Dana Alokasi Umum (DAU) Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga Provinsi Sultra Tahun 2023 ini meliputi Jalan Poros Desa Andowengga atau Jalan Trans Kolaka Timur ke Kolaka.

PT SLG Salurkan Bantuan PPM di Kolaka

HALUANRAKYAT.com, KENDARI - PT Suria Lintas Gemilang (SLG) memberikan bantuan program pemberdayaan masyarakat (PPM) kepada masyarakat Desa Tambea, Kecamatan Pomalaa, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara.

Bantuan PPM ini berupa bangunan Mushola Terapung di Area Wisata Swedy Tambea. PPM ini merupakan bantuan sosial budaya keagamaan bagi masyarakat dan pengunjung di dermaga ketika memasuki waktu sholat.

Polda Sultra Tangkap Dua Warga Kolaka Terkait Narkoba, Barang Buktinya Bikin Geleng-Geleng

HALUANRAKYAT.com, KENDARI -- Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tenggara (Polda Sultra) membongkar jaringan pengedar narkoba di wilayah Kabupaten Kolaka.

Pada Jumat, 22 September 2023, sekitar pukul 22.00 WITA tim Direktorat Reserse Narkoba Polda Sultra melakukan penangkapan terhadap dua orang pria di RT 002, RW 002, Jalan Cendrawasih, Kelurahan Laloeha, Kecamatan Kolaka.

Dua orang ini masing-masing Hendra Saputra alias Nting bin Makmur (35) warga Jalan Pemuda, Kelurahan Balandete dan Jefriy alias Jepo bin Unding Usman

Belasan Alat Berat Disita dari Lokasi Pertambangan di Kolaka, Diduga Melanggar Hukum

HALUANRAKYAT.com, KENDARI -- Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) melalui Pos Gakkum LHK Kota Kendari melakukan peninsakan pada Rabu 6 September 2023.

Sebanyak tujuh belas unit alat berat yang tengah melakukan aktivitas di lokasi dugaan tambang ilegal diamankan Pos KLH Kota Kendari, dan kini dititipkan untuk sementara waktu di Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Kelas I Kendari.

Puluhan Murid SD di Kolaka Keracunan Massal

HALUANRAKYAT.com, KENDARI -- Sebanyak 22 murid Sekolah Dasar (SD) Negeri 1 Lamekongga, Kecamatan Wundulako, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara keracunan massal.

Kepala Seksi Humas Polres Kolaka, Bripka Riswandi mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Rabu, 30 Agustus 2023 usai para murid itu menyantap nasi ayam geprek yang dibeli dari seorang penjual seharga Rp5.000 per porsi.

Kebakaran Hebat di Kolaka Hanguskan 10 Rumah

HALUANRAKYAT.com, KOLAKA -- Kebakaran hebat terjadi di kawasan pemukiman padat penduduk di Jalan Masjid Raya, Kelurahan Sea, Kecamatan Latambaga, Kabupaten Kolaka pada Kamis (27/7/2023) pagi.

Menurut saksi mata, kebakaran mulai terjadi sekitar pukul 05.20 WITA. Percikan api dan kepulan asap muncul dari salah satu rumah warga yang dalam waktu singkat merembet ke rumah lainnya.

Subscribe to Kolaka